Desain dan Uji Teknis Alat Pencetak dan Pemotong Amplang Secara Mekanis

Jantri Sirait

Abstract


Has done manufacture printers and cutting tools Amplang mechanically, the goal is to increase productivity and reduce the cost of production Amplang, so that productivity increases Amplang crackers. Method of making a tool implemented by means of data collection, design drawings, tool making and designing distance to the runway slicer blade, cutting kepisau feeder speed design, and conduct performance test tool. The working principle is a tool designed extruder screw type, where the raw material is inserted into the funnel at one end of the extruder. By turning the screw extruder, the materials will be driven forward pass through the narrow room, and eventually forced to go through a narrow slit in a certain form, so that the dough will be pushed out through the hole forming a conveyor belt which is directed upwards.Specifications printer and cutter tool Amplang the made; (1) the mount base with length, width, height (60,60,80) cm, (2) drive using an electric motor 0.25 Hp 1430 rpm rotation and to increase the driving force used gearbox with a ratio of round 1 : 10 were associated with vanbelt type A 45 cm diameter and use polly type C diameter of 19 cm. From the results of the operation of tools and performance test tool takes as long as 25 minutes to print and cut Amplang weighing 2 kg, while the manual labor it takes 1 hour 30 minutes with a workforce of one person.

ABSTRAK

Telah dilakukan pembuatan alat pencetak dan pemotong amplang secara mekanis, tujuannya adalah untuk meningkatkan hasil produksi amplang serta memperkecil biaya produksi, agar produktifitas kerupuk amplang meningkat. Metode pembuatan alat dilaksanakan dengan cara pengumpulan data, desain gambar, pembuatan alat serta mendesain jarak mata pisau ke landasan pengiris, mendesain kecepatan pengumpan kepisau potong,  dan melakukan uji unjuk kerja alat. Prinsip kerja alat yang dirancang adalah ekstruder tipe ulir, dimana bahan mentah dimasukkan kedalam corong disalah satu ujung ekstruder. Dengan berputarnya ulir ekstruder maka bahan-bahan tersebut akan terdorong kedepan melewati ruangan yang sempit, dan akhirnya dipaksakan untuk melalui celah sempit dalam bentuk tertentu, sehingga adonan akan terdorong keluar melalui lobang pembentuk yang diarahkan keatas belt konveyor. Spesifikasi alat pencetak dan pemotong amplang yang dibuat; (1) rangka dudukan dengan panjang, lebar, tinggi (60,60,80) cm, (2) penggerak menggunakan motor listrik 0,25 Hp putaran 1430 rpm dan untuk menambah tenaga penggerak dipergunakan gearbox dengan perbandingan putaran 1 : 10 yang dihubungkan dengan vanbelt type A diameter 45 cm dan menggunakan polly type C diameter 19 cm. Dari hasil pengoperasian alat dan uji unjuk kerja alat dibutuhkan waktu selama 25 menit untuk mencetak dan memotong amplang seberat 2 kg, sedangkan dengan tenaga manual dibutuhkan waktu 1 jam 30 menit dengan tenaga kerja satu orang.

Kata kunci : alat pencetak dan pemotong amplang, secara mekanis, sistem ulir. 


Keywords


printer and cutter tool Amplang, mechanical, screw system

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26578/jrti.v8i16.1557



Copyright (c) 2016 E-Jurnal Riset Teknologi Industri

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

 

JRTI is indexed by :

 

 

 

 

Flag Counter

 

 

 

 

 

 

______________________________________________________________________

Akreditasi S2 Vol.10 No.1 th 2016 s/d Vol.14 No.2 th 2020. p-ISSN : 1978-6891, e-ISSN : 2541-5905. 

    Creative Commons License

        Baristand Industri Samarinda